Kumpulan Informasi Menarik

Daftar 6 Situs Penyedia Layanan Private Tunnel Gratis

Sudah tahu cara internet yang gratis dan aman? Berikut ini ada beberapa situs penyedia layanan gratis serupa Private Tunnel yang layak untuk dicoba. Sebelum download file apk nya untuk android atau software untuk PC Anda, sebaiknya lihat dulu daftar private tunnel gratis berikut ini. Cara Sign Up (registration) juga mudah kok, dan semuanya gratis (free). Silakan dicuji coba dan pilih mana private tunnel yang cocok, kemudian menggunakan untuk internet gratis.

Layanan internet private (yang aman) dan terlindungi ini biasa disebut dengan VPN (Virtual Private Network). Dan ini sangat penting dan perlu digunakan jika menggunakan internet secara bersamaan dengan WIFI via HotSpot. Bahkan dilansiri dari situs ITworld[dot]com, bahwa layanan ini semuanya gratis. Silakan nanti dibuktikan, coba dan nikmati layanannya.

Berikut ini adalah daftar situs yang menyediakan layanan gratis serupa private tunnel.

Private Tunnel

Situs ini menyediakan layanan VPN nya bagus. Awalnya penyedia layaan ini dinamakan ShieldExchange dan OpenVPN Shield Exchange yang berjalan di Windows, Mac, Android, dan juga perangkat iOS.

Untuk menggunakan layanannya silakan Sign Up (daftar) gratis. Download software atau APK nya kemudian jalankan di perangkatmu. Dengan begitu internet yang Anda jelajahi diproses dengan enscrypted (terenskripsi) sehingga aman terlindungi.

Tentunya gratis itu tidak selamanya. Untuk layanan pertama Anda akan mendapatkan gratis 100 Mb, dan dengan akses cepat. Setelah itu, harus membayar sejumlah kuota data yang diinginkan. Misal $12 untuk 50Gb, dan $50 untuk 500Gb.

HotSpot Shield Free

Layanan Free VPN Gratis yang cukup populer ini juga dapat berjalan di Windows, Mac, Android, dan iOS. Tidak seperti Private Tunnel, semua layanan disini gratis selamanya. Namun dalam penggunaannya ada iklan yang muncul dan jika ingin tampilan iklan menghilang maka Anda harus membayar.

Dari hasil review memang iklan yang tampil cukup mengganggu. Jadi jika ingin lebih nyaman, ya harus membayar layaknya Private Tunnel. Tapi jika itu tidak mengganggu bagi Anda, silakan gunakan layanan VPN gratis ini.

LogMeIn Hamachi

Layanan VPN ini tidak seperti Private Tunnel dan layanan lainnya. Ini biasa digunakan untuk membuat VPN antar beberapa PC, sehingga dapat berbagi file, printer, dan sumber daya jaringan lainnya.

Layanan ini juga cocok untuk para Gamer yang ingin main game. Tapi layanan ini hanya untuk perangkat Windows saja, dan tidak untuk perangkat lainnya.

Comodo Unite

Seperti juga LogMeIn Hamachi, layanan ini hanya untuk PC-only. VPN yang hanya untuk menghubungkan komputer dengan komputer lainnya untuk berbagi (share) file, dan sumber daya lainnya.

CyberGhost

VPN ini hanya untuk perangkat Windows PC dan perangkat iOS. Ada fitur tambahan yang cukup bagus, termasuk memilih server mana yang ingin digunakan. Tidak seperti Private Tunnel, tidak ada batas kuota dalam pengunaannya. Namun koneksi internet akan terbutus dengan sendirinya setelah 3 jam, kemudian dapat login kembali untuk menggunakannya.

Seperti biasa, layanan Free atau gratis tentunya akan ada iklan yang bermunculan. Jadi, jika ingin tanpa tampilan iklan silakan membayar.

OkayFreedom VPN

Layanan ini juga hanya untuk pengguna Windows saja. Jadi tidak bisa untuk Mac, Android, ataupun iOS. Layanan ini gratis namun terbatas untuk tiap bulan hanya tersedia sejumlah 500 Mb saja.

Namun jika anda dapat mengajak orang lain untuk bergabung dengan layanan ini melalui referal anda, maka anda bisa mendapatkan bonus tambahan hingga 1G per bulan. Namun jika ingin lebih tak terbatas layanannya, silakan membayar sekitar hanya $29,95 per tahun.

daftar situs penyedia layanan private tunnel

Silakan dicoba saja beberapa daftar situs penyedia layanan VPN seperti Private Tunnel. Mungkin private tunnel memang lebih baik sehingga diposisikan di paling atas. Jadi ada baiknya daftar private tunnel dulu sebelum mencoba layanan lainnya.
Semoga bermanfaat dan terima kasih atas kunjungannya.
Author: manrochim Title: Daftar 6 Situs Penyedia Layanan Private Tunnel Gratis Rating: 4.5
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
100% Gratis | No Spam | Email Terlindungi | Pemberitahuan Langsung dari Google
TheJutsuBlog

Populer Lainnya : Daftar 6 Situs Penyedia Layanan Private Tunnel Gratis

0 comments:

Post a Comment